Himpunan PAUD Sindang Jaya Gelar Porseni, 512 Peserta Tampilkan Bakat dan Kreativitas Anak

Selasa, 27 Januari 2026 - 11:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangerang – Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (HIMPAUDI) Kecamatan Sindang Jaya menggelar Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) tingkat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), bertempat di Kolam Renang Batavia, Sindang Jaya, Selasa (27/1/2026).

Kegiatan ini diikuti sebanyak 512 peserta dari berbagai PAUD se-Kecamatan Sindang Jaya. Para peserta unjuk kemampuan dalam sejumlah mata lomba, di antaranya bakiak, tari, senam, mewarnai, dan tahfiz, yang dirancang untuk menggali potensi, kreativitas, serta menumbuhkan rasa percaya diri sejak usia dini.

Acara dibuka secara khidmat dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Himne HIMPAUDI, dilanjutkan sambutan para tamu undangan.

Baca Juga :  ‎Berikan Pemahaman Proses Berkarir, Universitas Yatsi Madani Gelar Job Fair Carrer Expo

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ida Sarwenda dan Wahyu Hidayat selaku Penilik PAUD Kecamatan Sindang Jaya, Heni selaku Ketua HIMPAUDI, perwakilan PAUD desa, panitia pelaksana, serta para orang tua yang dengan penuh semangat mendampingi putra-putrinya.

Ketua HIMPAUDI Sindang Jaya, Heni, menyampaikan bahwa Porseni menjadi wadah penting untuk menyalurkan bakat anak sekaligus mempererat silaturahmi antar satuan PAUD.

Sementara itu, Penilik PAUD Ida Sarwenda, menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar ajang lomba, tetapi bagian dari proses pembentukan karakter anak.

“Melalui Porseni, anak-anak dilatih berani tampil, belajar sportivitas, serta menumbuhkan rasa kebersamaan sejak dini. Ini menjadi fondasi penting bagi perkembangan mereka ke depan,” ujar Wahyu.

Baca Juga :  ‎Siapkan Delegasi Menjelang MTQ Kota Tangerang, STQ Kecamatan Periuk Segera Digelar

Senada disampaikan Wahyu Hidayat, Ia mengapresiasi antusiasme peserta dan peran aktif orang tua dalam mendukung tumbuh kembang anak.

“Kami berharap kegiatan seperti ini terus berkelanjutan, karena PAUD merupakan pondasi utama pendidikan. Dukungan guru dan orang tua sangat menentukan keberhasilan anak di masa depan,” tuturnya.

Dengan terselenggaranya Porseni PAUD ini, HIMPAUDI Sindang Jaya berharap dapat terus mendorong lahirnya generasi cerdas, ceria, berkarakter, serta siap melangkah ke jenjang pendidikan berikutnya.(Mrn)

Berita Terkait

Dewan Pendidikan Kabupaten Tangerang Kunjungi SDN 3 Pasar Kemis, Sekolah Berdaya dengan Parenting Hidup dan Prestasi Adiwiyata
‎Berikan Pemahaman Proses Berkarir, Universitas Yatsi Madani Gelar Job Fair Carrer Expo
Tingkatkan Integritas Dan Kapasitas Kepemimpinan, DPD KSPSI Banten Gelar Workshop Untuk Pengurus
‎Kecamatan Larangan Gelar Pelatihan Membatik , FUKT Komitmen Akan Dorong Pelaku UMKM di Kota Tangerang
‎Hadirkan Inspirasi dan Solusi Nyata di Masyarakat, Maryono Lepas 2.580 Mahasiswa KKN UMT
‎Siapkan Delegasi Menjelang MTQ Kota Tangerang, STQ Kecamatan Periuk Segera Digelar
Minta Keadilan Dan Transparasi SPMB,Gabungan Masyarakat Jatake Blokade SMAN 11 Tangerang
Protes SPMB 2025, Warga Karang Anyar Desak Disdikbud Banten Segera Evaluasi Sistem SPMB
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 11:41 WIB

Himpunan PAUD Sindang Jaya Gelar Porseni, 512 Peserta Tampilkan Bakat dan Kreativitas Anak

Rabu, 19 November 2025 - 11:51 WIB

Dewan Pendidikan Kabupaten Tangerang Kunjungi SDN 3 Pasar Kemis, Sekolah Berdaya dengan Parenting Hidup dan Prestasi Adiwiyata

Sabtu, 30 Agustus 2025 - 18:18 WIB

‎Berikan Pemahaman Proses Berkarir, Universitas Yatsi Madani Gelar Job Fair Carrer Expo

Kamis, 21 Agustus 2025 - 18:59 WIB

Tingkatkan Integritas Dan Kapasitas Kepemimpinan, DPD KSPSI Banten Gelar Workshop Untuk Pengurus

Jumat, 15 Agustus 2025 - 01:06 WIB

‎Kecamatan Larangan Gelar Pelatihan Membatik , FUKT Komitmen Akan Dorong Pelaku UMKM di Kota Tangerang

Berita Terbaru